loading...

The Global Fund ATM TB Job Vacancy: Logistic Staff, Jakarta - Indonesian

GF-ATM Komponen TB merupakan bagian di Subdit Tuberkulosis, Kemenkes RI yang mendukung pelaksanaan Program Penanggulangan Tuberkulosis di Indonesia. Global Fund  merupakan lembaga dengan dana hibah luar negeri yang berkantor pusat di Genewa dikelola oleh Kementerian Kesehatan RI. Saat ini GF-ATM Komponen TB  membutuhkan tenaga:

Logistic Staff  GF-ATM TB

Kriteria:

  • Sarjana Kesehatan dengan IPK minimal 3.00 (dari skala 4.00)
  • Diutamakan Sarjana jurusan Farmasi
  • Lancar berbahasa Inggris baik percakapan maupun tulisan.
  • Memiliki kemampuan mengoperasikan Ms.Office
  • Bersedia melakukan dinas luar kota ke seluruh Indonesia
  • Mampu mengendarai mobil/motor dan memiliki SIM A dan C
  • Latar belakang mengerjakan logistik yang berhubungan dengan kesehatan dan Tuberkulosis (TB) serta pengalaman mengelola logistik lainnya merupakan nilai tambah.
  • Biasa bekerja dalam tim, cepat belajar serta cepat beradaptasi.
  • Mampu memenuhi deadline yang telah ditetapkan.
Deskripsi Pekerjaan:

  • Mengelola inventory, kartu stok logistik, buku logistik secara manual dan elektronik di gudang logistik Sub Dit TB
  • Menyiapkan administrasi pengeluaran logistik dan distribusi
  • Melakukan analisa kesetersediaan logistik di Pusat dan Daerah melalui aplikasi yang tersedia di Subdit TB
  • Membuat laporan analisa ketersediaan logistik sebagai bahan pengambilan keputusan terkait peningkatan program penanggulangan tuberkulosis.
  • Tugas-tugas lain yang diarahkan pimpinan untuk diselesaikan secara tim maupun individual.
Bagi yang berminat, CV, Surat Lamaran, fotokopi transkrip dan ijazah, fotokopi KTP, foto berwarna 3x4 (1 buah) dan Portofolio (khusus untuk IT-SITT Staff, e-TB Manager Staff, dan IT Support Staff) dapat dikirim ke HRD GF-ATM Komponen Tuberkulosis (TB) di Kantor Subdit TB, PP&PL, Kemenkes RI, Gedung B lantai 4, Jl. Percetakan Negara no. 29, Jakarta Pusat paling lambat tanggal 19 Januari 2018