loading...

The Wahid Institute Job Vacancy: Manajer Micro Finance - Jakarta

OPEN RECRUITMENT
MANAJER MICROFINANCE (KOCIDA WI)
 

Pengertian  
Manager Microfinance  adalah staff yang bertugas untuk menyediakan dan melakukan koordinasi secara keseluruhan, support teknis dan strategis dalam pengembangan program Microfinance Koperasi Cinta Damai (KOCIDA) The Wahid Institute (WI), managerial dan mengimplementasikan pengembangan program microfinancing dan penyediaan fasilitas tabungan di Kocida WI.

Tujuan Untuk memperkuat system control dan system kerja simpan-pinjam di dalam kelompok anggota Kocida WI.

Kualifikasi
  • Usia maksimal 35 tahun. 
  • Pendidikan minimal D3 dari semua jurusan.
  • Berpengalaman di lembaga keuangan baik  Bank atau non-bank (unit simpan-pinjam) minimal 2 tahun
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja The Wahid Institute termasuk wilayah kerja yang rentan konflik keagamaan.
  • Mampu berkomuniasi dengan komunitas local terutama dengan komunitas yang berada pada akar rumput.
  • Memiliki etos kerja yang baik, mau belajar dan mensupervisi dan bisa bekerja dalam tim.
Tugas dan Tanggung Jawab
  • Bertanggung jawab atas pengembangan pembiayaan dan tabungan, managerial, dan implementasi dari kegiatan pengembangan microfinance Kocida WI di wilayah rawan konflik agama di Indonesia. 
  • Memastikan aktifitas program pengembangan koperasi dan simpan-pinjam yang dituangkan pada rencana kerja tahunan.
  • Memonitoring status data simpan-pinjam secara regular pada komunitas dan akses dana bergulir, pembiayaan dari kocida wi. 
  • Mensupport pengembangan area program dan penerima dana microfinance di area project.
  • Bertanggung jawab dan bekerja secara in-line dengan program pengembangan komunitas, yang kemudian diformulasikan pada implementasi guideline program ke organisasi—yang mana program ini akan memprovide pembiayan keuangan mikro, dan layanan-layanan pengembangan micro-entreprise lainnya.
  • Bertanggung jawab atas monitoring dan evaluasi yang efektif dan membangun kapasitas dari para microfinance officer dan komunitas.
  • Mensupport rencana pengembangan dan penguatan microfinance level local yang memfokuskan pada kegiatan simpan-pinjam.
  • Memonitoring dan memfasilitasi peluang market dan memprovide support teknis terhadap kegiatan simpan-pinjam, bunga pembiayaan dan hubungan antar anggota.
  • Memonitor efisiensi kerja di dalam tim microfinance.
  • Memberikan laporan secara berkala baik naratif maupun laporan keuangan kepada Program Manager termasuk tantangan dan rekomendasinya.
  • Mengasistensi pengembangan kapasitas tim Microfinance.
Deatline: 10 Februari 2015
Kirim Surat Lamaran Pekerjaan dan CV ke: sekretaris@wahidinstitute.org