loading...

Mercy Corps Indonesia Vacancy: Konsultan Rempah, Perikanan dan Rumput Laut - Maluku

DIBUTUHKAN KONSULTAN

Mercy Corps Indonesia saat ini bekerja di Indonesia lewat beberapa komponen yaitu Kesehatan-Nutrisi, Pengembangan Ekonomi, Pengurangan Resiko Bencana , dan Sanitasi. Mercy Corps dalam melaksanakan aktifitasnya bekerja sama dengan pemerintah Indonesia untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki ketahanan untuk menghadapi tantangan yang ada disekitar mereka. Saat ini Mercy Corps Indonesia sedang melaksanakan program NZAID-EDA dimana Mercy Corps menjadi mitra pelaksana program pemerintah New Zealand di Maluku, Maluku Utara, dan Papua Barat.

NZAID-EDA adalah program yang didanai oleh MFAT-NZAID. yang bertujuan untuk memperkenalkan pendekatan M4P (Making Markets Work for The Poor ), atau Menciptakan Sistem Pasar yang lebih berpihak pada Kelompok miskin/rentan, dalam hal ini kelompok rentan di sektor agrikultur di Indonesia. Dalam melaksanakan programnya, Mercy Corps Indonesia melakukan program riset beberapa sektor agrikultur strategis di Indonesia Timur.

Dalam melaksanakan program NZAID-EDA, Mercy Corps Indonesia (MCI) melakukan penjajakan sektor perikanan (fisheries), rumput laut (seaweed) dan rempah (spice).

Penjajakan sektor perikanan akan dilakukan di daerah Maluku dan Maluku Utara, sektor rumput laut akan dilakukan di Maluku Tenggara dan Maluku Tenggara Barat, sementara untuk sektor rempah akan dilakukan di daerah Maluku Tengah (Banda, Amahai, Leihitu).
 
Dalam melakukan penjajakan sektor, Mercy Corps membutuhkan konsultan, baik perorangan maupun lembaga yang mengenal sektor yang akan dijajaki dan yang berdomisili di area penjajakan yang telah ditentukan oleh MCI. Konsultan yang diperlukan adalah :
1. Satu konsultan sektor rempah
2. Satu konsultan sektor perikanan
3. Satu konsultan sektor rumput laut
Tugas utama konsultan : Memberikan asistensi dan dukungan teknis per sektor dalam kegiatan peninjauan lapangan dan membuat laporan tinjauan lapangan untuk sektor rempah, perikanan dan rumput laut.

Kualifikasi:
  • Memiliki pengalaman dalam sektor-sektor Agro Industri yang khususnya Perikanan, Rumput laut, atau rempah 
  • Memiliki Jaringan yang baik dengan para pemangku kepentingan yang berhubungan dengan sektor perikanan, rumput laut, dan rempah, baik petani/nelayan, pengumpul, prosesor, pedagang (trader), eksporter, asosiasi, dinas pertanian terkait, dan pemerintah daerah
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan fasilitasi pertemuan antar pemangku kepentingan di area penjajakan yaitu Maluku dan Maluku Utara 
  • Memiliki pengetahuan yang baik mengenai muatan-muatan lokal yang terdapat di Maluku dan Maluku Utara
  • Memiliki staf kunci (jika lembaga) yang berpengalaman dalam melakukan pendampingan usaha kecil, khususnya dalam sektor Perikanan, Rumput laut, dan rempah
  • Memiliki entitas kelembagaan yang diakui secara hukum di Indonesia (jika lembaga)
  • Memiliki rekam jejak yang baik dalam melakukan pendampingan usaha agro industri 
  • Memiliki sumber daya manusia dan fisik yang memadai dalam melakukan aktifitas pendampingan pengembangan usaha agro industry 
  • Memiliki pengalaman dalam melakukan riset khususnya dalam sektor-sektor agro industry
Jika memenuhi kualifikasi dan berminat, surat minat dapat dikirimkan atau diemail sebelum tanggal 12 September 2014 kepada :
Mercy Corps Maluku
Jl.Pitu Ina no.27
RT 005 RW 001 Karang Panjang
Kel.Amantelu, Kecamatan Sirimau, Ambon 97127
Telepon: +62 911 351517 Fax: +62 911 351518
Email : rtoisutta@id.mercycorps.org