Kami Yayasan BINTARI, sebuah LSM yang bergerak di bidang lingkungan dan pembangunan berkelanjutan. Sejak 1986, kami bekerja bersama pemerintah baik daerah maupun pusat, masyarakat, dan sektor swasta untuk upaya pendidikan lingkungan dan pelestarian daerah aliran sungai, rehabilitasi ekologis dan pemberdayaan masyarakat melalui perbaikan mata pencaharian masyarakat pesisir serta peningkatan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana akibat perubahan iklim. Saat ini, dalam kerangka Asian Cities Climate Change Resilience Network (ACCCRN) yang berafiliasi dengan Mercy Corps dan didukung oleh Rockofeller Foundation sedang melaksanakan proyek peningkatan kapasitas dan ketahanan masyarakat Kota Semarang dalam mengurangi dampak perubahan iklim.
Proyek yang berjudul Meningkatkan ketahanan masyarakat pesisir dengan meningkatkan ekosistem mangrove dan mengembangkan diversifikasi mata pencaharian di Kota Semarang dilaksanakan pada Januari 2013 – Desember 2016 bertujuan untuk mendorong pembangunan kembali ekosistem mangrove melalui penambahan cakupan wilayah mangrove di kota ini, perlindungan daerah pesisir dan pembibitan mangrove. Kapasitas beradaptasi di masyarakat akan diperkuat melalui penyediaan informasi iklim yang kritis dan pengembangan strategi diversifikasi mata pencaharian. Terakhir, proyek ini akan memberikan dukungan dari pihak lain untuk memperluas dan mereplikasi program ini melalui advokasi strategis, dokumentasi dan pemasukan upaya konservasi pada Rencana Pembangunan Daerah (RPJMD).
Saat ini kami sedang mencari kandidat untuk mengisi posisi:
“Tenaga Lapangan Pemberdayaan Masyarakat”. ---> Area Program di Semarang
Tanggung Jawab:
Proyek yang berjudul Meningkatkan ketahanan masyarakat pesisir dengan meningkatkan ekosistem mangrove dan mengembangkan diversifikasi mata pencaharian di Kota Semarang dilaksanakan pada Januari 2013 – Desember 2016 bertujuan untuk mendorong pembangunan kembali ekosistem mangrove melalui penambahan cakupan wilayah mangrove di kota ini, perlindungan daerah pesisir dan pembibitan mangrove. Kapasitas beradaptasi di masyarakat akan diperkuat melalui penyediaan informasi iklim yang kritis dan pengembangan strategi diversifikasi mata pencaharian. Terakhir, proyek ini akan memberikan dukungan dari pihak lain untuk memperluas dan mereplikasi program ini melalui advokasi strategis, dokumentasi dan pemasukan upaya konservasi pada Rencana Pembangunan Daerah (RPJMD).
Saat ini kami sedang mencari kandidat untuk mengisi posisi:
“Tenaga Lapangan Pemberdayaan Masyarakat”. ---> Area Program di Semarang
Tanggung Jawab:
- Melakukan pendekatan, konsolidasi, mediasi dan fasilitasi terhadap masyarakat pesisir Kota Semarang jika diperlukan,
- Melakukan asesment terhadap potensi kelompok masyarakat dalam bidang penghidupan sosial, ekonomi dan lingkungan di kecamatan Tugurejo,
- Mendorong masyarakat dalam mengelola lingkungan sesuai dengan potensinya
- Menjaga dinamika kelompok masyarakat di wilayah program
- Berkomunikasi dan berkoordinasi dengan stakeholders terkait dengan program
- Berkomunikasi dan berkoordinasi dengan program manager dalam pelaksanaan program,
- Melaporkan kegiatan dalam bentuk laporan narative secara tertulis,
- Familiar dengan pendekatan Participatory Rural Approach (PRA)
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, baik dengan masyarakat maupun pemerintah dan stakeholders yang lainnya.
- Minimal lulusan Diploma / Strata 1
- Mampu mengoperasikan computer dengan baik, minimal microsoft words
- Memiliki pengetahuan tentang memfasilitasi masyarakat,
- Memiliki motivasi diri yang tinggi dan kemampuan untuk bekerja dalam tim,
- Memiliki pengalaman malakukan fasilitasi di kelompok kecil dan atau masyarakat,
- Bersedia bekerja aktif di lapangan dan ditempatkan pesisir kota Semarang,
- Memiliki pengalaman melakukan pemberdayaan masyarakat minimal 2 (dua) tahun.
- Berdomisili di Semarang dan sekitarnya.
bintari.foundation@yahoo.co.id dengan subjek “Tenaga Lapangan Pemberdayaan Masyarakat” paling lambat tanggal 15 Juli 2014.
Salam,
BINTARI Foundation
Jl. TirtoAgung Barat V No. 21
Kel.PedalanganKec. Banyumanik, Semarang 50268
INDONESIA
Telp. (024) 70777220