loading...

Research Training: Using of Mobile Phone for Public Health Research

INNOVEC telah menjadwalkan pelatihan "Penggunaan Mobile Phone untuk Penelitian dan Survey Kesehatan" pada tanggal 19-21 Februari 2013 di Yogyakarta. Pelatihan ini disampaikan dalam Bahasa Indonesia. Pelatihan ini akan membantu Anda untuk mengembangkan, merancang, mengumpulkan, dan memonitor penelitian dan survei Anda dengan lebih baik dan akurat. Termasuk didalamnya memungkinkan untuk mengumpulkan data GPS untuk kepentingan analisis dengan pendekatan spasial.

Pelatihan ini dirancang untuk membantu Anda mengenal langkah demi langkah proses menggunakan mobile phone untuk penelitian/survei kesehatan masyarakat: mempersiapkan kuesioner untuk ponsel, berbagi kuesioner ke ponsel enumerator, memonitor pengumpulan data, dan menganalisis data yang dikumpulkan. Pelatihan ini dirancang dengan banyak praktek di kelas dan ujicoca di lapangan. Dengan menggunakan mobile phone untuk survei Anda, Anda akan menghemat kertas, waktu, biaya, termasuk untuk analisis lebih jauh dengan menggunakan pendekatan spasial dalam penelitian kesehatan.

Untuk informasi detail dan pendaftaran dapat menghubungi: Maryati (M : 0817-679-6494 I E: info@innovec.orginnovecconsulting@yahoo.co.id)

LOWONGAN KERJA NGO: Dapatkan Informasi Melalui Email Anda. Click Subscribe Now!