JAPFA Foundation merupakan sebuah Yayasan milik PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang memiliki visi “Memaksimalkan potensi Kaum Muda melalui bidang Pen didikan, Gizi dan Olah Raga”. Didirikan pada bulan Maret 2015, JAPFA Foundation menerapkan dan mewujudkan Motto JAPFA yaitu, “Berkembang Menuju Kesejahteraan Bersama”.
Fokus JAPFA Foundation ada pada Program Peningkatan Pendidikan, Bantuan Keuangan Sekolah & Beasiswa, Nutrisi, Olahraga dan juga menyasar pada strategi sosial melalui Griya Daya Guna atau COSI (Community Open Space Initiative), RPTRA (Ruang Pulik Terpadu Ramah Anak) Kemuning, dan Open Defecation Free.
JAPFA Foundation menyadari penuh bahwa suatu inisiatif atau program perlu berkelanjutan dan menyertakan banyak aspek pendukung. Oleh karena itu, JAPFA Foundation secara aktif menjalin komunikasi dan kemitraan dari individu, organisasi, pemerintah untuk bersama-sama mencari ide, inovasi dan berbagai terobosan baru untuk menjawab tantangan di bidang Pendidikan, Nutrisi, dan Olahraga.
Nama Jabatan: HR Officer
Kualifikasi:
- Minimal pendidikan D3 dari latar belakang SDM/Hukum
- Minimal pengalaman 3 tahun bekerja di bidang SDM/HR;
- Berpengalaman dengan pengurusan dan perijinan dokumen di Depnaker
- Memahami regulasi ketenagakerjaan
- Memiliki keterampilan pengelolaan administrasi dan Pendokumentasian
- Komunikatif dan bisa bekerjasama dengan baik dalam tim;
Tanggung Jawab Pekerjaan
- Melakukan pekerjaan yang terkait kepegawaian seperti pengurusan perijinan di Depnaker, pembuatan perjanjian kerjasama, pengadministrasian dan lainnya.
Curriculum Vitae dan Surat Lamaran dapat dikirimkan cbu.staffrecruitment@gmail.com cc rista.arista@japfafoundation.org
Paling lambat tanggal 5 Juni 2018