loading...

Wahana Riset Indonesia Membuka Lowongan Untuk Para Peneliti Muda Tahun 2017

Apakah Anda menginginkan pejabat publik Indonesia yang membuat kebijakan di bidang lingkungan berdasarkan hasil penelitian kredibel?
Apakah Anda ingin mendapatkan pengalaman langsung untuk mempengaruhi pembuatan kebijakan melalui data dan ilmu pengetahuan?
Apakah Anda ingin menambah porfolio publikasi dan kemampuan yang berguna untuk rencana studi lanjutan dan karir di masa depan?
Melalui program Wahana Riset IndonesiaWRI Indonesia memberikan kesempatan kepada anak muda berbakat dan berjiwa sosial untuk melakukan penelitian di bidang kehutanan, energi, dan iklim. Penelitian ini merupakan bagian dari aspirasi WRI Indonesia untuk mendorong terwujudnya kebijakan publik berbasis data dan ilmu pengetahuan.
MANFAAT UNTUK PENELITI MUDA
  • Selama mengerjakan penelitian secara profesional, kandidat terpilih dapat terus belajar dari para ahli di WRI Indonesia dan kantor World Resources Institute di enam negara lain.
  • Kandidat terpilih mempunyai wadah untuk mempublikasikan hasil pemikiran, penelitian, dan tulisan, yang dapat membantu rencana studi lanjutan dan karir di masa depan.
  • Kandidat terpilih turut serta dalam pembangunan berkelanjutan di Indonesia melalui pembuatan riset yang dapat berguna untuk pembuatan kebijakan publik.

GAJI DAN MANFAAT LAINNYA
WRI Indonesia akan memberikan gaji yang sepadan dengan pengalaman dan kemampuan kandidat. WRI Indonesia juga memberikan paket renumerasi yang lengkap.

KUALIFIKASI DAN PENGALAMAN
  • Mempunyai gelar S1/ S2, lulusan baru (fresh graduate) hingga kandidat dengan maksimum 3 tahun pengalaman kerja
  • Mempunyai pencapaian akademik dengan minimum IPK 3.2
  • Mempunyai kemampuan menulis dan berbicara yang sangat baik dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris
  • Kandidat harus memiliki pengalaman melaksanakan penelitian selama kuliah dan mengerti metodologi penelitian
  • Memperoleh gelar S1/ S2 di bidang: ilmu politik/ antropologi/ sosiologi/ hukum/ ekonomi/ studi pembangunan/ geografi/ biologi/ teknik/ fisika

DOKUMEN PERSYARATAN
  • Esai maksimum 2000 kata yang menjabarkan pemahaman dan opini Anda tentang isu lingkungan di Indonesia (seperti keadaan hutan, deforestasi dan kerusakan hutan, tata guna lahan, dll) dan bagaimana WRI Indonesia dapat berkontribusi.
  • Surat pengantar (cover letter) yang menjelaskan motivasi Anda mendaftar dan bagaimana pengalaman riset Anda dapat berguna untuk program ini (maksimum 2 halaman)
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Dua surat rekomendasi dari dosen atau atasan di tempat kerja sebelumnya
  • Contoh tulisan Anda sebelumnya dalam bentuk publikasi di jurnal akademik, catatan kebijakan (policy brief), opini di media, atau skripsi
  • Ijazah dan sertifikat lainnya yang menunjukkan kualifikasi Anda untuk program ini
  • Hasil ujian TOEFL/ IELTS (jika ada)

PALING LAMBAT TANGGAL 17 MEI 2017, PK 17.00 WIB.

INFORMASI LEBIH LANJUT
Silakan menghubungi Tieke (tieke.said@wri.org) dan Josefhine (josefhine.chitra@wri.org) atau menghubungi kantor WRI Indonesia di +62 21 22775762.