The Wildlife Conservation Society - Indonesia Program (WCS-IP) saat ini sedang mencari kandidat berkualitas untuk mengisi lowongan sebagai berikut
Team Member Wildlife Response Unit (WRU) Langkat dan Aceh Timur (Basis di Langkat)Uraian Tugas:
Posisi ini akan beroperasi berdasarkan adanya proyek, bekerja di bawah pengawasan Ketua Tim Wildlife Response Unit (WRU) Langkat dan Aceh Timur, melaksanakan tugas-tugas sebagai berikut:
- Bekerja erat dengan Ketua Tim untuk mengurangi konflik manusia-harimau dan gajah di wilayah Langkat dan Aceh Timur.
- Melaksanakan patroli SMART di Langkat dan Aceh Timur di bawah koordinasi dan pengawasan Ketua Tim, mengumpulkan data patroli dan data transfer.
- Melaksanakan patroli konflik manusia-satwa liar untuk mendeteksi konflik harimau atau gajah yang tidak dilaporkan di wilayah tersebut.
- Bekerja erat dengan masyarakat untuk mengumpulkan informasi tentang konflik dan mengatur pertemuan konsultasi formal dan/atau informal berkaitan dengan warga untuk mensosialisasikan mitigasi konflik harimau atau gajah dan patroli malam.
- Memelihara dan merawat peralatan untuk mendukung kegiatan WRU di Langkat dan Aceh Timur dan memastikan bahwa peralatan akan siap untuk digunakan kapan saja.
- Mendukung informasi dan laporan yang diperlukan terkait dengan konflik manusia - harimau atau gajah untuk Ketua Tim, termasuk kondisi sosial ekonomi desa-desa target untuk menentukan strategi yang baik untuk mengurangi konflik dengan keterlibatan masyarakat yang kuat.
- Memelihara kantor dan mess WRU Langkat dan Aceh Timur dan memastikan bahwa operasional kantor berjalan dengan baik, termasuk listrik, air, pasokan logistik, dan juga sanitasi kantor.
- Mengirimkan laporan keuangan dan kegiatan setiap bulan kepada Ketua Tim.
- Menyerahkan seluruh materi sesuai dengan jadwal yang ditentukan, baik berupa laporan pemeliharaan kendaraan maupun biaya pengeluaran.
- Memiliki minimal 2 tahun pengalaman mengenai mitigasi konflik manusia dengan satwa liar dan tekniknya, terutama terhadap harimau dan gajah.
- Memiliki minimal 3 tahun pengalaman bekerja sama dengan mitra dan LSM terkait untuk mengembangkan strategi kampanye satwa liar dan implementasi
- Memiliki pengalaman mengorganisir masyarakat untuk pelatihan dan melakukan sosialisasi mengenai konflik manusia-satwa liar.
- Mampu mengoperasikan komputer, khususnya Microsoft Words dan Excel.
Mohon cantumkan judul "WRU-Langkat & Aceh Timur" Pada email yang dikirim.
Aplikasi paling lambat diterima pada hari Kamis, 31 Januari 2014.
Informasi resmi dapat dilihat DISINI