Samsara Indonesia adalah organisasi berbasis masyarakat yang mempromosikan
kesehatan, seksualitas, gender, spiritualitas dan budaya pada isu-isu
aborsi.
Ruang lingkup kerja :
- Layanan informasi dan konseling Kehamilan Tidak Direncanakan (KTD)
- Pendampingan akses aborsi aman
- Kampanye aborsi aman
- Riset Aborsi
Job Desk :
- Melakukan proses konseling melalui telepon
- Mencatat setiap sesi konseling KTD ke dalam form rekap konseling
- Melakukan follow up konseling
- Terlibat dalam kampanye
Syarat :
- Perempuan usia max 30 tahun
- Domisil Indonesia, akses internet bagus
- Bersedia tinggal satu bulan untuk training di Yogyakarta
- Berperspektif gender dan memiliki komitmen terhadap hak-hak perempuan
- Memiliki pengetahuan seksualitas dan kespro dasar
- Memiliki pengetahuan konsepsi dan kehamilan
- Non judgemental
- Bersedia meluangkan waktu 4 jam perhari, 5 hari kerja
- Dapat mengoperasikan komputer dan internet
- Mampu bekerja tim
- Bersedia mengikuti proses seleksi selanjutnya
Benefit:
- Mendapatkan training Seksualitas dan Kesehatan Reproduksi
- Mendapatkan mentoring teknik dan keterampilan konseling
- Mendapatkan training dan mentoring metode aborsi aman standar WHO
- Mendapatkan pengalaman pendampingan remaja dan perempuan
- Mendapatkan peningkatan kapasitas dalam bidang Information and Communication Technology (ICT)
- Bekerja dengan Cloud System yang fleksible dan terintegrasi
Silahkan kirim motivation letter dan CV dengan subject Nama Lengkap_Konselor_Recruitment ke samsara.indonesia@gmail.com.
Segala
lampiran yang disertakan menggunakan nama lengkap pengirim.
Contoh :
CV-Samsara Indonesia atau Motivation Letter-Samsara Indonesia. Hal ini
mempermudah proses penyeleksian.
Aplikasi anda, kami tunggu paling lambat Hari Jumat, tgl.15 Maret 2013 pukul 17:00 WIB.