loading...

Yayasan IAR Indonesia Membuka Lowongan Manajer Media dan Komunikasi, Penempatan di Bogor

Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI) adalah organisasi nirlaba yang bergerak dibidang penyelamatan, rehabilitasi dan konservasi satwa liar, termasuk satwa liar dilindungi Indonesia.  YIARI memfokuskan kegiatannya pada satwa primata, khususnya: kukang, monyet ekor panjang dan beruk di Pusat Rehabilitasi Satwa YIARI - Bogor, Jawa Barat; dan orangutan di Pusat Penyelamatan dan Konservasi Orangutan YIARI, Ketapang, Kalimantan Barat. Dalam melaksanakan kegiatannya, YIARI bermitra dengan institusi pemerintah, universitas/akademi, LSM, perwakilan masyarakat local dan atau pemangku kepentingan lainnya.


YIARI membuka lowongan untuk posisi Manajer Media dan Komunikasi yang akan ditempatkan di Pusat Rehabilitasi Satwa YIARI – Bogor, Jawa Barat

Kualifikasi
  1. Minimal  S1 Komunikasi,  Jurnalistik, Marketing, atau yang setara
  2. Memiliki pengalaman dalam bidang public relation, design
  3. Mampu berbahasa Inggris lisan dan tulisan
  4. Menguasai Microsoft Office
  5. Mempunyai kemampuan memimpin dan komunikasi yang baik
  6. Dapat bekerja sendiri maupun dalam tim
  7. Bersedia melakukan perjalanan dinas apabila diperlukan
Tugas Utama
  1. Membuat strategi digital media sosial untuk meningkatkan profil/branding YIARI
  2. Membuat strategi digital media sosial untuk fundraising
  3. Memelihara dan mengembangkan seluruh website dan media sosial YIARI (desain dan konten)
  4. Memahami analisis website dan media sosial
  5. Memahami SEO (Search Engine Optimization)
  6. Mengelola digital media (Website Content Management)
  7. Menjalin komunikasi dengan tim media pihak luar lainnya
  8. Memastikan target-target terselesaikan tepat waktu
  9. Mengkoordinir staff media untuk membuat konten-konten yang sesuai dengan strategi
Kirimkan surat lamaran dan curriculum vitae (CV) paling lambat tanggal 31 Desember 2019 ke alamat email: informasi@internationalanimalrescue.org /yayasaniarindonesia@gmail.com