Yayasan Selaksa Sejahtera Job Vacancies 2019
Yayasan Selaksa Sejahtera (YASERA) adalah organisasi sosial kemanusiaan yang berorientasi pada pemberdayaan komunitas untuk meningkatkan kesehatan, kemandirian dan kesejahteraan keluarga. Saat ini Yasera sedang menjalankan program pengembangan masyarakat di Lombok, Propinsi Nusa Tenggara Barat.Kami mengundang kandidat yang berdedikasi tinggi, memiliki kapabilitas dan dengan semangat yang sama membangun komunitas untuk bergabung dengan tim kami sebagai:
Posisi: KETUA PELAKSANA PROGRAM
Program: Pengembangan Masyarakat Integral Lombok (PMIL)
Lokasi: Propinsi NTB, Indonesia
Jabatan Atasan: Direktur
Status Karyawan: Kontrak 1 tahun – mungkin di perpanjang
Tanggal Mulai: 06 Januari 2020
Kandidat yang berhasil akan memberikan kontribusi terhadap pelaksanaan program Pengembangan Masyarakat Integral Lombok (PMIL) di Lombok.
Persyaratan Keterampilan, Pendidikan, dan Pengalaman Minimal:
- Lulusan Sarjana di bidang yang berkaitan dengan program yang disebutkan di atas.
- Minimal 3 tahun pengalaman di bidang kemanusiaan.
- Terbukti memiliki pengetahuan tentang pendidikan dan pelatihan di masyarakat.
- Memiliki kemampuan yang sangat baik dalam hal fasilitasi dan pelatihan.
- Dapat bekerja dengan tokoh masyarakat (organisasi atau kelompok berbasis masyarakat), mitra lokal dan pemerintah lokal.
- Sensitif terhadap budaya lokal dan memiliki kematangan emosi.
- Mampu untuk memprioritaskan dan mengambil inisiatif.
- Mampu bekerja dalam tim, dapat diandalkan dan dapat dipercaya.
- Sangat terorganisir dan memiliki motivasi tinggi.
- Fleksibel.
- Mampu menyelesaikan konflik dengan cara yang saling memuaskan.
- Bersedia dan mampu melakukan perjalanan dan hidup dengan situasi yang serba minimal, serta kadang harus berjalan kaki sangat lama serta menghabiskan beberapa hari di daerah terpencil di Lombok serta area lainnya yang ditugaskan.
- Berpengalaman bekerja di NTB
- Berdomisili di NTB
- Mampu berbahasa satu atau lebih bahasa di NTB
- Punya pengalaman kerja di lembaga donor
Hanya yang memenuhi persyaratan yang akan kami hubungi untuk proses seleksi selanjutnya.