Info Lowongan Pekerjaan
YEU (Yakkum Emergency Unit) sebuah organisasi yang bergerak dibidang kemanusiaan di bawah payung organisasi Yakkum (Yayasan Kristen untuk Kesehatan Umum), membuka kesempatan untuk melakukan pelayanan kemanusiaan di Sulawesi Tengah (Palu, Sigi, Donggala) sebagai:
- Logistik
- Keuangan
Syarat Umum
Memiliki &/Penguasan terhadap:
- Berorientasi pada pemecahan masalah
- Memenuhi siklus PDCA (Plan Do Check Action) dalam menjalankan fungsi
- Kepemimpinan
- Pengorganisasian
- Kerjasama
- Komunikasi
- Tertib Administrasi
- Mampu mengendarai kendaraan roda 2 dan 4 (+memiliki SIM)
Periode kontrak Februari – Mei 2019
Adapun Uraian Tugas (Job Description) yang akan diberikan adalah:
Keuangan
Bertanggungjawab kepada Manajer Divisi Keuangan dan Akuntansi lembaga secara langsung dan Manajer Proyek dalam bentuk koordinasi dengan uraian sebagai berikut:
- Bertanggung jawab melakukan verifikasi permintaan lapangan terhadap budget dan berkoordinasi dengan Manajer Divisi Keuangan dan Akuntansi;
- Bertanggung jawab melakukan input / verifikasi data keuangan untuk setiap transaksi penerimaan dan pengeluaran sesuai kelengkapan tanda bukti berdasarkan coding budget;
- Melakukan dan memastikan pencatatan semua transaksi;
- Melakukan verifikasi transaksi harian area atas kelengkapan dokumen transaksi (termasuk kelengkapan: purchase request, bidding, purchase order dan kecukupan otorisasi);
- Melakukan pengarsipan dan memelihara semua voucher dan dokumen yang relevan dengan transaksi;
- Melakukan rekonsiliasi bank tiap akhir bulan;
- Menyiapkan laporan rincian aktiva tetap berikut penyusutannya, biaya bayar dimuka dan biaya yang ditangguhkan berikut amortisasinya, serta rincian-rincian lainya yang relevan dengan laporan keuangan;
- Melakukan stock opname (perhitungan kas fisik) dan meaporkan kas bank harian sesuai dengan database ke Manajer Divisi Keuangan dan Akuntansi setiap akhir bulan;
- Menyusun laporan keuangan haran, mingguan, bulanan proyek sesuai kebutuhan di bawah koordinasi dengan Manajer Proyek dan Manajer Divisi Keuangan & Akuntansi sesuai dengan format yang disepakati donor;
- Melakukan analisa laporan keuangan;
- Menyusun laporan keuangan bulanan, tahunan lembaga di bawah koordinasi Manajer Proyek dan Manajer Divisi Keuangan & Akuntansi sesuai standar keuangan & akuntansi yang berlaku;
- Berhubungan secara koordinatif dengan divisi lain sesuai dengan relevansi supporting yang dibutuhkan;
Pemberlian
- Mobilitas tinggi;
- Kemampuan surve pasar sesuai kebutuhan;
- Memiliki kemampuan melakukan biding;
- Paham dengan harga pasar dan kwalitas bahan;
- Bertanggung jawab membuat laporan inventarisas;
- Bertangggung jawab mengelola dan melakukan pencatatan pada kartu stok persediaan barang atau logistik di kantor maupun di gudang;
- Bertanggung jawab terhadap semua kebutuhan dan operasional kantor (perbaikan dan perawatan gedung, peralatan dan kendaraan kantor);
- Bertanggung jawab menerbitkan purchase request untuk kebutuhan lapangan sesuai dengan SOP;
- Bertangggung jawab melakukan cek fisik barang yang diterima sesuai dengan purchase order dan Surat Jalan dan membuat Laporan Penerimaan Barang berdasarkan cek fisik;
- Bertanggung jawab melakukan pengarsipan dokumen terkait logistik;
- Bertanggung jawab mengirimkan barang kebutuhan lapangan, memonitoring sampai barang diterima di lapangan dan membuat laporan penerimaan barang (membandingkan laporan pengiriman dan penerimaannya);
- Bertanggung jawab mendokumentasikan proses pengiriman barang seperti kelengkapan dokumen serah terima barang;
- Bertanggung jawab terhadap pemakaian dan perawatan peralatan dan kendaraan kantor
Selanjutnya sistem rekrutmen yang perlu diikuti adalah:
- Pengajuan aplikasi dalam bentuk Surat Lamaran ditulis atau dibuat sendiri dengan memberikan koding posisi yang akan dilamar disertai lampiran:
- Riwayat Hidup/Curiculum Vitae
- Fotokopi Ijasah Pendidikan Terakhir
- Fotokopi Kartu Identitas Diri yang masih berlaku
- Fotokopi SIM yang dimiliki dan masih berlaku
- Aplikasi diterima paling lambat Jumat, 08 Februari 2019.
- Hanya kandidat yang terpilih yang akan dihubungi untuk mengikuti tahap rekrutmen selanjutnya.
Kirim surat lamaran dan CV ke:
Jl Kaliurang km 12 Dsn Candi 3 no 34, Sleman, Yogyakarta
Jl Kartini, Jl. Gunung Bosa no 10. Palu
Email:
- yeu@yeu.or.id
- hrd_yeu@yahoo.com
- adrian_yeu@yahoo.com