Bulir Padi Foundation Job Vacancies 2018
- Nama Program: Berdaya Berkarya
- Jabatan: Project Officer – Part Time (3 hari/minggu, kadang sabtu atau minggu dimana kelas/aktifitas berlangsung)
- Durasi: Maret – November 2018
Yayasan Bulir Padi (Bulir Padi) merupakan organisasi lembaga swadaya masyarakat yang membantu anak-anak dari keluarga kurang mampu dengan memberikan beasiswa sekolah berbasis IPK guna memberdayakan mereka menjadi pribadi mandiri yang dapat membantu meningkatkan taraf hidup keluarga dan komunitasnya.
Visi Bulir Padi adalah untuk memberikan pendidikan yang layak kepada anak-anak marjinal guna meningkatkan kepercayaan dan rasa percaya diri anak-anak ini serta menanam di diri mereka pola pikir yang positif agar dapat berkembang menjadi pribadi yang mandiri dengan potensi dan keyakinan diri.
Program Bulir Padi Berdaya Berkarya bertujuan untuk meningkatkan kapasitas perempuan dari komunitas marjinal dalam menentukan masa depannya, serta berpartispasi dalam memberikan nilai positif bagi komunitasnya. Kami berharap melalui program ini Bulir Padi dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri perempuan dan memberdayakan kemandirian ekonomi perempuan.
Bulir Padi mencari individu untuk mengisi peran sebagai Project Officer di bawah supervisi Bulir Padi Program Manager untuk mendukung berjalannya program Berdaya Berkarya.
Persyaratan:
- Project Officer dapat berfikir secara analitik dan memiliki problem-solving skills yang kuat; Dapat bekerja secara multi-tasking dan dapat bekerjasama dengan baik dalam sebuah tim; Memiliki motivasi diri yang kuat dan dapat menyelesaikan target yang diberikan.
- Keterampilan interpersonal yang baik
- Kemampuan dalam menjaga hubungan yang baik dengan donor dan tim
- Bisa bekerja secara independen dan dengan tim
- Insiatif dan kreatif dalam mengatasi masalah
- Menguasai Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris baik verbal maupun tertulis
- Keterampilan komputer MS Word, Excel, Powerpoint, dan Skype
- Memiliki pengalaman dalam adminstrasi dan prosedur operasional program sekurang-kurangnya satu tahun
- Memiliki pengalaman dalam program budgeting sekurang-kurangnya satu tahun
- Mendukung Bulir Padi Program Manager dalam menjalankan program Berdaya Berkarya sesuai dengan arahan dari Bulir Padi Program Director
- Membantu mengatur meeting dan mengambil notulen terkait dengan program. Secara rutin bertemu dengan Program Manager untuk meninjau program progress to date dan action plan.
- Mengelola dokumen terkait program dan menatausahakannya dengan baik dalam sebuah database. Bersama Program Manager memastikan bahwa semua dokumen program akurat dan telah disetujui oleh Program Director.
- Mengidentifikasi masalah dan/atau resiko terkait program, baik yang ada maupun isu-isu yang dapat berdampak pada program. Hal-hal tersebut agar disampaikan kepada Program Manager untuk dicari solusi bersama.
- Mengelola dan memonitor jadwal program agar berjalan sesuai dengan yang disetujui oleh Program Director. Melaporkan kendala atau penundaan kepada Program Manager jika ada.
- Membantu Program Manager dalam penyusuan pelaporan program kepada Program Director dan donor.
- Menjaga hubungan baik antara Yayasan Bulir Padi dengan pemangku kepentingan Yayasan dan pihak eksternal, seperti donor dan warga setempat.
Penempatan Jakarta Timur