loading...

OXFAM International Membuka Lowongan Konsultan Fasilitator Sistem Informasi Geografis, Yogyakarta

Lowongan Konsultan
Fasilitator Pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Penggunaan Data Aplikasi ICT

OXFAM adalah sebuah Organisasi Non Government Internasional bekerja di seluruh dunia dengan visi dunia tanpa kemiskinan: sebuah dunia di mana orang dapat mempengaruhi keputusan yang mempengaruhi kehidupan mereka, menikmati hak-hak mereka, dan memikul tanggung jawab mereka sebagai warga dunia di mana semua manusia dihargai dan diperlakukan sama.

Latar Belakang
Saat ini Oxfam sedang mengembangkan aplikasi survei berbasis mobilephone Indo-Survey untuk dapat menjawab kebutuhan-kebutuhan teknis yang menjadi kendala bagi pengguna aplikasi atau enumerator di lapangan, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas data, serta keamanan data dalam setiap kegiatan survei yang akan dilakukan ke depan. Oxfam dan mitra terus melakukan inovasi-inovasi dalam pengembangan programnya, sehingga dalam hal ini Oxfam memfasilitasi mitra untuk dapat terus mengembangkan diri dalam penggunaan ICT yang akan terus bertumbuh dimasa yang akan datang. Data yang dihasilkan haruslah berkualitas dan dapat dipertanggungjawabkan, sehingga data yang ada dapat memberikan informasi, baik informasi umum ataupun informasi spasial atau keruangan. Adapun kebutuhan dalam pengembangan kapasitas untuk dapat menghubungkan data-data dan informasi yang dimiliki ke dalam sebuah informasi berbasis spasial atau keruangan yang dapat digunakan juga untuk menganalisis, untuk hal diatas tersebut maka perlu diadakannya Pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Penggunaan Data Aplikasi ICT.

Obyektif
Setelah test aplikasi oleh tim Oxfam, akan direncanakan dilakukan pelatihan penggunaan aplikasi IndoSurvey kepada seluruh mitra Oxfam. Dalam pelatihan SIG ini kita akan memberikan pemahaman, pengetahuan dan praktek kepada mitra,Sistem Informasi Geografis dalam ICT.

Mekanisme Pelaksanaan
Oxfam akan berkoordinasi dengan konsultan terpilih untuk melakukan proses pelaksanaan dan hasil yang diharapkan.

Waktu dan Tempat Pelaksanaan Pelatihan
Pelatihan dimaksud akan dilaksanakan di Yogyakarta pada tanggal 31 Juli - 4 Agustus 2017 (Senin - Jumat)

Pengetahuan dan pengalaman yang dibutuhkan Untuk pelatihan dasar SIG, Oxfam akan mendatangkan fasilitator khusus sesuai dengan bidang keahlian yang diharapkan. Dalam pelatihan ini dibutuhkan 2 orang fasilitator untuk dapat membantu kelancaran proses pelatihan, fasilitator yang dibutuhkan antara lain; satu orang yang berpengalaman dalam menggunakan dan mengembangkan aplikasi-aplikasi Sistem Informasi Geografis (QGis, ArcGis, MapInfo, ERMAPPER, dan ArcView) dan satu orang yang berpengalaman dalam pengolahan Database dan pendataan di lapangan.

CV Proposal disertai metode pelaksanaan dan penganggaran biaya dapat dikirimkan melalui email ke: jakarta@oxfam.org.uk dengan subjek: Fasilitator Pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Penggunaan Data Aplikasi ICT. 

Batas pengiriman akhir proposal: Senin, 28 Juli 2017 promotes equality and diversity

Oxfam works with others to overcome poverty and suffering.

Oxfam GB is a member of Oxfam International and a company limited by guarantee registered in England No. 612172.

Registered office: Oxfam House, John Smith Drive, Cowley, Oxford, OX4 2JY.

A registered charity in England and Wales (no 202918) and Scotland (SC 039042)