loading...

Lowongan Kerja District Coordinator Pamsimas III Tahun 2016 di Seluruh Indonesia

Pamsimas atau Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat merupakan salah satu program dan aksi nyata pemerintah (pusat dan daerah) dengan dukungan Bank Dunia, untuk meningkatkan penyediaan air minum, sanitasi, dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat terutama dalam menurunkan angka penyakit diare dan penyakit lainnya yang ditularkan melalui air dan lingkungan.

Pada periode 2016 hingga 2019, Pamsimas akan memperluas cakupan programnya untuk menambah 15 ribu desa dampingan baru di hampir 400 kabupaten di 33 provinsi guna mempercepat target Universal Access 2019. Program ini membutuhkan District Coordinator di tingkat kabupaten yang terampil dan cakap guna mengelola proses kegiatan di masyarakat selama kurun waktu tersebut.

Pendaftaran online adalah salah satu mekanisme seleksi yang diwajibkan bagi peserta yang ikut calon District Coordinator di Program PAMSIMAS 3. Sebelum mengikuti pendaftaran calon peserta harus mempersiapkan diri dengan melengkapi persyaratan berdasarkan yang telah ditetapkan oleh Panitia Seleksi.

Syarat dan ketentuan:
  • Pendaftar harus mengisi data dengan lengkap dan benar sesuai dengan data diri
  • Pendaftar hanya boleh mendaftar dengan satu akun pribadi (satu email)
  • Pendaftar harus mencantumkan nama dan alamat sesuai dengan nomor KTP atau NIK
  • Segala keterangan yang diberikan akan dikonfirmasi dengan pihak-pihak terkait
Kualifikasi:
  • Pernah bekerja di Pamsimas sbg District Coordinator atau minimal Fasilitator Keberlanjutan (WSS atau CD), Faskab STBM selama 2 (dua) tahun berturut-turut.
  • Memiliki kesehatan yang baik hingga tidak mengganggu proses seleksi.
  • Tidak pernah melakukan tindakan kriminal, termasuk korupsi, kolusi dan nepotisme pada saat melaksanakan pendampingan program-program pemberdayaan
  • Usia maksimal 50 tahun
Pendaftaran online ini sekaligus menjadi bukti dan komitmen calon peserta untuk terlibat secara penuh dan bertanggungjawab terhadap proses seleksi yang diselenggarakan oleh Panitia Seleksi

Pendaftaran online ini merupakan penjaringan tahap awal untuk memperoleh calon District Coordinator yang bersedia bekerja di Program Pamsimas dan siap untuk penempatan di wilayah manapun di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pendaftaran online dibuka sejak pengumuman ini dan ditutup pada tanggal 13 Juli 2016 Pukul 24.00.

Informasi mengenai Pamsimas dan sms pengaduan 081808952148

Pendaftaran Online ditutup pada tanggal 13 Juli 2016.


Untuk Pendaftaran online silahkan klik DISINI

Untuk mengetahui list pendaftar yang sudah mendaftar secara online klik DISINI

DETAIL INFORMATION