loading...

Lowongan Pengadaan Provider Pembuatan Portal Desa Di Pulau Jawa

PENGADAAN PROVIDER PEMBUATAN PORTAL DESA

UU Desa No. 6 tahun 2014 telah memberikan semangat baru bagi Indonesia untuk membangun Indonesia dari desa.

PATTIRO telah menyusun naskah anotasi UU Desa sebagai bagian dari upaya memproduksi sumber belajar dan pengetahuan dalam implementasi UU Desa.

Anotasi dapat dirujuk komunitas desa untuk mendapatkan gambaran yang jelas tentang makna yang hakiki dari pasal-pasal yang tertuang dalam UU Desa. Selain menyusun anotasi, PATTIRO bekerjasama dengan beberapa LSM yang perhatian terhadap isu desa juga telah mengembangkan instrumen untuk melakukan pengukuran terhadap kemandirian desa.

Instrumen ini telah diujicobakan di beberapa desa di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, dan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Selanjutnya instrumen ini akan digunakan secara lebih luas untuk menangkap gambaran kinerja desa dalam mewujudkan kemandiriannya.

Hasil pengukuran ini juga dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran, terutama untuk melihat praktik-praktik baik yang pernah dilakukan. Praktik-praktik baik pengelolaan desa akan dilengkapi melalui penelitian, pembahasan bersama pakar dan praktisi, dan diskusi publik.

Semua sumber pembelajaran tersebut tentu saja membutuhkan media yang dapat diakses dengan mudah.

Sejalan dengan hal ini PATTIRO berencana akan membangun portal yang dapat menampung produk-produk pembelajaran tentang desa.

Diharapkan portal ini juga dapat menjadi media interaksi antar-komunitas desa, antara komunitas desa desa dengan stakeholder lain seperti pemerintah dan lembaga negara lain yang relevan, LSM, akademisi serta media massa.

Dalam rangka pengembangan Portal Desa tersebut, PATTIRO mengadakan lelang sederhana, terbuka bagi perusahaan atau individu yang memiliki kapasitas dan pengalaman dalam mengembangakan web.

Peminat dapat mengirimkan Surat Ketertarikan yang dikirimkan ke : info@pattiro.org paling lambat tanggal 3 Desember 2015. Selama proses pengiriman Surat Ketertarikan, Peminat juga dapat melayangkan pertanyaan melalui email yang sama.