PATTIRO (Pusat Telaah dan Informasi Regional) Job Vacancies 2015
Lowongan Fasilitator DesaPATTIRO (Pusat Telaah dan Informasi Regional), Satu Organisasi Nirlaba yang bergerak pada isu good governance di Indonesia saat ini tengah bekerjasama dengan Transparency For Development (T4D) dalam rangka menguji coba model intervensi baru. Model ini diharapkan dapat mengukur efektifitas transparansi dalam mendorong masyarakat agar secara aktif dan mandiri melakukan perbaikan berbentuk aksi sosial yang bersifat sukarela di bidang layanan kesehatan. Sebelum fase Full Implementation, saat ini tengah dilakukan uji coba model (pilot ke-3) yang akan dilaksanakan di wilayah Propinsi Sulawesi Selatan.
Dalam rangka mendukung pilot ke-3 ini, PATTIRO membuka kesempatan bagi pegiat dan aktifis sosial di wilayah Propinsi Sulawesi Selatan untuk mengisi lowongan sebagai Fasilitator Desa.
Adapun kriteria yang disyaratkan dari lowongan ini adalah sebagai berikut;
- Memiliki pengalaman menjadi fasilitator komunitas minimal 1 tahun dan maksimal 3 tahun.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang bagus.
- Mampu bekerja dengan tim serta kelompok masyarakat.
- Mampu bekerja dalam disiplin tinggi dan dibawah tekanan.
- Bersedia tinggal di wilayah intervensi (desa) jika diperlukan.
- Memiliki laptop dan mampu menulis laporan tepat waktu.
- Mampu berbicara atau mengerti bahasa lokal (Sulsel) akan diutamakan.
- Memiliki kendaraan sendiri (motor) diutamakan.
- Pengumuman: 29 Januari-6 Februari 2015
- Seleksi administrasi: 9-10 Februari 2015
- Interview: 10-12 Februari 2015
- Pengumuman: 13 February 2015
- Pelatihan Fasilitator: 16-19 Februari 2015
- Durasi kerja Fasilitator adalah 3 bulan, dimulai minggu ke-4 Februari 2015 sd Minggu ke-3 Mei 2015.