Fasilitator Desa /Pendamping
Masyarakat
Lembaga Penelitian
Pendidikan dan Penerangan (LP3ES) merupakan lembaga non pemerintah yang yang
didirikan pada tahun 1971. Lembaga ini bergerak dibidang riset, pengembangan masyarakat
dan penerbitan buku (sosial ekonomi politik) serta Jurnal Prisma. Maksud dan
tujuan didirikanya lembaga ini diantaranya adalah: i) membiNa pengetahuan dan
kesadaran masyarakat terkait dengan
masalah-masalah pembangunan sosial dan ekonomi yang dihadapi Indonesia; ii)
mengembangkan ilmu pengetahuan ekonomi dan soaial pada umunya mengingat
pentingnya hal ini untuk pembangunan ekonomi dan perubahan sosial Indonesia;
iii) menyebarkan pengetahuan yang luas tentang keadaan sosial dan ekonmi
Indonesia kepada bangsa lain; iv) mengembangkan sumberdaya manusia dan
masyarakat Indonesia , khusunya dikalangan mereka yang berusia muda agar mampu
menjawab tantangan sosial dan ekonomi di masa medatang dan; v) bekerjasama
dengan lembaga atau organisasi lain yang mempunyai maksud dan tujuan yang sama
dan sejalan dengan perkumpulan lp3es
Saat ini LP3ES sedang membuka 3
(tiga) peluang/lowongan bagi para kandidat
potensial untuk menjadi Fasilitator
Desa/Pendamping Masyarakat yang akan
ditempatkan di Samarinda Kalimantan Timur dan Pulang Pisau, Palangkaraya Kalimantan
Tengah.
Tugas dan Tanggung Jawab:
- Memfasilitasi masyarakat untuk merealisasikan recana kegiatan dibidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan yang telah disusun secara partisitif.
- Mendampingi dan memfasilitasi masyarakat desa khususnya dibidang pengembangan eknomi melalui usaha pertanian terpadu.
- Menghubungan masyarakat dengan pihak-pihak lain terkait dengan kegiatan yang dikembangkan, termasuk membangun pasar dari hasil usaha ekonomi yang telah dikembangkan
- Melakukan komunikasi dengan berbagai stakeholder terkait dengan tujuan agar mendukung program yang telah dikembangkan oleh masyarakat
- Melakukan pengorgansasian masyarakat agar kegiatan-kegiatan yang dirintis dan dikembangkan dapat berjalan sesuai dengan rencana yang disusun
- Mendampingi masyarakat dalam menindaklanjuti hasil pelatihan agar masyarakat dapat menerapkan hasil pelatihan yang telah mereka ikuti
- Menyiapkan laporan perkembangan kegiatan secara tertulis dan dokumentasi foto.
Kualifikasi:
- Sarjana Sarjana Pertanian, Perikanan dan Peternakan atau ilmu sosial kemasayarakat.
- Diutamakan memiliki pengalaman minimal 2 (dua) tahun dalam pengelolaan program dan pendampingan masyarakat
- Mengerti tentang konsep pengembangan masyarakat
- Mengerti tentang proses perencanaan dari bawah atau perencanaan partisipatif
- Kemampuan untuk melakukan pengorganisasian masyarakat.
- Kemampuan untuk bekerja dengan lingkungan yang dinamis dan berkomunikasi dengan masyarakat desa.
Jika ada kandidat yang tertarik
dengan tawaran ini, dapat menghubungi Saya: Gunawan dengan mengirimkan Surat
Lamaran yang dilampiri dengan CV ke alamat Email razikgun@ymail.com dengan subyek <Fasilitator KEM>.
Surat lamaran
dikirimkan paling lambat tanggal 29 Januari 2015.