Pada tahun 2013, lebih dari 400 anak marjinal yang terbagi di dalam
lebih dari 40 kelompok menghasilkan KARYAmelalui proyek-proyek
kreativitas dalam berbagai bentuk. Beberapa proyek
bahkan memberikan dampak bagi lingkungan mereka, seperti penanganan
sampah, penyediaan fasilitas umum, pengadaan taman bacaan, dll. Semuanya
diprakarsai oleh anak-anak, dibimbing oleh para voluntir yang menjadi
sahabat-sahabat mereka.
Tahun 2014, dengan tema Aku Anak Indonesia,
program Karya Anak Indonesia (KADO) kembali hadir dengan penekanan pada
partisipasi anak secara aktif dalam menghasilkan karya-karya yang dapat
membawa perubahan bagi masyarakat sekitar dimana mereka berada. Proyek
yang akan mereka kerjakan nantinya akan dimulai dari skala lokal, sesuai
dengan kemampuan anak. Implementasi proyek fokus pada kebutuhan atau
isu di komunitas lokal, tetapi bukan tidak mungkin dampaknya akan meluas
ke skala regional, bahkan nasional.
Nantinya
anak-anak ini akan didampingi oleh orang dewasa yang dengan sukarela
menjadi sahabat-sahabat pendamping, membantu anak-anak ini berproses,
belajar, berdiskusi, hingga mewujudkan karya mereka. Di akhir program
kita ingin membuktikan, bahwa saat hak-hak anak-anak marjinal terpenuhi, saat mereka diberi kesempatan, maka
mereka akan memperlihatkan potensi yang sesungguhnya. Anak-anak ini
adalah anak-anak Indonesia yang MAMPU menjadi agen perubahan, dan
Indonesia harus bangga memiliki mereka!
Maukah
anda menjadi seorang sahabat yang membantu anak-anak tersebut
mewujudkan karya mereka? Mari bergabung bersama 150 voluntir lainnya
mendampingi 300 anak marjinal di JaBoDeTaBek dalam acara KADO – Karya Anak Indonesia.
Bagi yang berminat, silahkan KLIK DISINI.
Baca kriterianya dan lengkapi formulirnya secara online.
Berikutnya,
nantikan konfirmasi dari panitia. Pendaftaran akan ditutup pada hari Senin, 24 Maret 2014 jam 10:00 WIB, atau jika kuota pendamping sudah terpenuhi.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi panitia di nomor-nomor berikut ini:
Pritha : 0813 6322 6475
Hotma : 0818 0605 0738
Moren : 0877 8153 9628
Antoni : 0878 7846 1426
Kita bisa diam saja,tidak melakukan apa-apa…dan tidak ada yang berubah
Kita bisa banyak bicara, namun tidak melakukan apa-apa…dan tetap tidak ada yang berubah
Mari…tanpa banyak bicara kita lakukan sesuatu…yang akan membawa perubahan dalam hidup mereka!
Salam sahabat!