loading...

Lowongan Program advisor, Kesehatan Masyarakat - Sumatera Utara dan Nusa Tenggara Barat

Yayasan Nurani Luhur Masyarakat (YNLM) didirikan pada tahun 2013, dan bermitra dengan masyarakat, serta organisasi-organisasi masyarakat sipil di Indonesia dan luar negeri. Kantor administrasi YNLM terletak di Medan, Sumatera Utara. Program saat ini antara lain terkait dengan kesejahteraan anak-anak, kesehatan masyarakat dan mata pencaharian/ekonomi rumah tangga. YNLM ingin berkontribusi dalam pembangunan jangka panjang dan berkelanjutan yang positif bagi anak-anak, keluarga dan masyarakat di Indonesia.
 
Penerimaan Yayasan Nurani Luhur Masyarakat!!
 
Program advisor, Kesehatan Masyarakat
 
Lokasi kerja adalah Sumatera Utara dan Nusa Tenggara Barat. Dalam jangka panjang dan ada kemungkinan ditempatkan di daerah lain di Indonesia.
 
 
Peran dan Tanggung Jawab Pelamar
  • Merancang dan melakukan pendekatan masyarakat baik kualitatif maupun kuantitatif.
  • Perencanaan dan Implementasi Program.
  • Monitoring dan Evaluasi Program.
  • Mengkreasikan dan mengkontekstualisasikan materi kesehatan.
  • Pelatihan/Pendidikan Staf Lapangan dan anggota masyarakat dalam bidang kesehatan.
Latar Belakang Pendidikan
  • Kesehatan Masyarakat. 
  • Latar belakang pendidikan keperawatan, kebidanan atau tenaga kesehatan lainnya, tetapi harus memiliki pengalaman dalam pengembangan masyarakat.
Kualifikasi lainnya:
  • Pengalaman sebelumnya yang berkaitan dengan program pengembangan masyarkat akan sangat menguntungkan. 
  • Memahami perencanaan program dan penulisan proposal.
  • Kemampuan komputer yang baik. 
  • Kemampuan komunikasi dalam bahasa inggris baik penulisan maupun lisan. 
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik, fleksibel dan kooperatif dengan kemampuan bekerja dengan efisien baik individu maupun tim. 
  • Memiliki kepekaan terhadap kebutuhan orang lain dengan positif dan komitmen realistis untuk melayani masyarakat yang rentan.
Yayasan Nurani Luhur Masyarakat merupakan organisasi berdasarkan iman kristen, dan kami berharap staf kami untuk menghormati dan hidup dan bekerja berdasarkan nilai-nilai iman YNLM.
 
Lamaran harus singkat (maksimum 1 halaman) dan CV boleh dikirim atau diantar ke: Yayasan Nurani Luhur Masyarakat, Tasbi 2, Blok I, no. 82, 20122 Medan, atau via email ke nuraniluhurmasyarakat@gmail.com.  Telepon: +62(061) 8216159
Batas Waktu: 04 Oktober 2013        


LOWONGAN KERJA NGO: Dapatkan Informasi Melalui Email Anda. Click Subscribe Now!